Sunday, December 21, 2008

balada angkot ungu yang ngetem melulu dan sepasang anak kembar

di minggu pagi, di pertengahan perjalanan waktu naik angkot ungu yang ngetem melulu, menuju simpang dago, naiklah dua orang lelaki sebaya dengan setelan mahasiswa. setelan mahasiswa itu dalam artian berpakaian T-shirt, jeans, dan tas ransel. setelah saya perhatikan sekilas, ternyata, MEREKA KEMBAR! ya ampun, manis sekali, anak kembar naik angkot bareng. sesampainya di simpang saya turun, nyebrang, dan lanjut naik angkot ijo yang jalannya lelet kaya kebo. dan ternyata anak kembar ini naik angkot yang sama! khaha. tapi ternyata saya harus turun duluan. dan beraktifitaslah saya pagi itu sampai siang. lalu pulang dengan angkot ungu yang ngetem melulu di depan kebun binatang. jalanan macet. sampai bawah cisitu, angkot ungu yang ngetem melulu berhenti. naiklah dua orang laki laki sebaya dengan setelan mahasiswa. setelan mahasiswa itu dalam artian berpakaian T-shirt, jeans, dan tas ransel. setelah saya perhatikan sekilas, ternyata, MEREKA KEMBAR! ya ampun, ini anak kembar yang tadi pagi!

Friday, December 19, 2008

Mary Poppins

Rating:★★★★★
Category:Movies
Genre: Classics
supercalifragilisticexpialidocious!
film ini ABSURD! khahahahahahaha. tapi film ini menyenangkan sekaliiii, kamu tauuu? :D
sangat menyenangkan!

kenapa menyenangkan? karena..

film ini tentang melakukan hal-hal menyenangkan yang tampak mustahil seperti masuk ke dunia gambar dan berjalan-jalan di dalamnya, keluar melalui cerobong asap menuju atap rumah lalu berjalan-jalan di atap rumah orang-orang, bermain bermain dan bermain, bernyanyi, menari, melayang, bertemu orang-orang menyenangkan yang sama anehnya. huhuhuuu menyenangkan sekalii.

ide-ide absurdnya bagus sekalii. sangat imajinatif. they could do ANYTHING and play! entah kenapa tapi saya membayangkan Michel Gondry mungkin juga suka film ini karena ada adegan menjelajahi dunia kartun dengan kuda-kuda mary go round yang keluar dari wahananya, seperti salah satu adegan di film Science of Sleep, waktu tokohnya berkelana dengan boneka kuda dari bahan goni dan bermata kancing.
Roald Dahl juga mungkin suka. Mary punya bahasanya sendiri yang aneh, seperti tokoh-tokoh di cerita anak-anaknya Roald Dahl. Mary membahasakan perasaan yang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata dengan sebuah kata, yaitu: supercalifragilisticexpialidocious! :D
Super… calif… ragilistic… expiali…docious
begini deskripsi dari kata supercalifragilisticexpialidocious menurut Mary Poppins:
Michael: That's not a word!
Mary Poppins: Of course it’s a word. And unless I’m very much mistaken, I think it’s going to prove a rather useful one. (singing) When trying to express oneself, it’s frankly quite absurd to leaf through lengthy lexicons, to find the perfect word.
A little spontaneity keeps conversation keen you need to find a way to say precisely what you mean. Supercalifragilisticexpialidocious, even though the sound of it is simply quite atrocious, If you say it loud enough, you’ll always sound precocious, Supercalifragilisticexpialidocious!

Mary Poppins barangnya aneh-aneh dan keren. dia punya bottomless carpet bag! dari situ dia bisa mengeluarkan gantungan mantel, satu pot tanaman hias, baju, sepatu, cermin segede ha-ho. seperti kantong ajaib doraemon. dan Jane dan Michael (anak-anak yang diasuh Mary) bingung gitu pas Mary ngeluarin barang-barang itu dari tasnya. seperti reaksi bingung orang-orang di film dono kasino indro waktu orang-orang satu RT keluar dari satu mobil yang sama. khahahahahahahha.

terus setiap jam 8 pagi dan jam 5 sore (kalo ga salah) ibunya Jane dan Michael selalu, selalu, dalam kondisi apapun, lagi di tengah makan atau ngomong sama suaminya sekalipun, dia akan waspada, siap sedia dan teriak "POST!" sambil lari-lari ke depan lemari, diikuti dua orang pelayannya, yang satu lari ke depan piano, yang satu ke depan rak vas, karena apa? karena dalam hitungan mundur 5 detik rumah mereka akan "bergetar" akibat dari bertetanggaan dengan rumah tentara yang secara rutin meledakkan meriam di atap rumahnya, dan mereka dengan cekatan dan sudah biasa menangkap gelas, piring, atau vas bunga dengan kakinya, mendorong piano, atau menggebrak dinding dan semua pigura kembali di posisi yang presisi. kocak. agak mengingatkan gw dengan adegan "lari-lari panik" di srimulat. khehe.

ada satu tokoh, kocak abis, namanya Uncle Albert. Uncle Albert ini sukaa banget ketawa, hobinya ketawa, dan setiap ketawa dia melayang! khahahaha, aneh! jadi dia melayang-layang gitu kalo ketawa, sampe kejeduk-jeduk langit-langit. "kasus" terakhir dia melayang ga bisa turun sampe 3 hari, according to Mary Poppins herself. oia! mereka juga membahas bermacam-macam jenis ketawa, khehe, dan itu lucu.

dan banyak lagi adegan-adegan yang membuat saya senyum-senyum sendiri waktu nonton dan film ini sukses bikin saya ga tidur sampe pagi.
ceritanya? ya ceritanya si sama seperti buku Mary Poppins pada umumnya lah ya, bisa cari sendiri.
Disney regarded "Mary Poppins" as one of the crowning achievements of his career. Film musikal klasik Disney ini release taun 1964. based on P.L Travers serial books. dan di jamannya film ini hebat banget karena visual effect nya, seperti adegan yang menggabungkan orang dengan animasi, adegan melayang-layang, adegan minum teh melayang, adegan jalan-jalan dan menari-nari menjelajahi atap atap rumah orang, de el el.

Mary Poppins diperankan Julie Andrews, dan temannya, Bert, yang humoris dan konyol, diperankan Dick Van Dyke.

Wednesday, December 17, 2008

tolol

pernah ga, berada ditengan keadaan:
kamu mendengar dan merespon keadaan sekitar, tapi di saat yang sama kamu lagi membiarkan mata dan pikiran kamu fokus untuk melihat satu titik. yang lain blur. mengawang. dalam keadaan bengong tapi responsif. melamun tapi fokus. pikiran kosong tapi bisa menjawab spontan.
keadaan itu bisa berlangsung beberapa puluh detik. mungkin itungan menit. dan saya menikmati moment itu.

nah, di saat itulah obrolan dibuka.

kami duduk di sebuah meja pendek di pinggir jalan. menunggu makanan yang kami pesan disajikan.
saya sedang fokus ke sebuah titik jauh mengawang, di sebuah area tengah, ke arah jalanan.

semelekete:  "sate kulit enak banget deh! lo ga makan kulit ya?"

saya           :  "ngga."
maseketehe:  "yang enak itu kulit itu.."
saya           :  "kulit babi."
maseketehe:  "engga! babi itu yang enak kupingnya"
saya           :  "ga suka babi"
semelekete:  "ngga yang enak itu kuping kambing! tadi gw makan kambing ditraktir!"

saya yang ga suka kambing dan baru-baru ini overdosis mencium aroma gule kambing dan nasi kebuli dengan spontan bereaksi.

tanpa suara.
hanya mimik wajah dan gestur.

secara tiba-tiba mengeluarkan reaksi spontan dan kembali ke gestur dan mimik normal.

mimik wajah dan gestur yang cuma sekian detik itu adalah sebagai berikut:
kedua pundak terangkat, bersamaan dengan lidah menjulur keluar, bibir melengkung ke bawah, dan mata menyipit.

dan di beberapa detik yang singkat itu sebuah mobil kijang atau panther (saya lupa) melintas dengan jendela sang supir terbuka penuh, dan pandangan sang supir TEPAT melihat ke arah saya.

DANG!

saya kaget, lamunan buyar dan saya ga bisa nahan malu ngumpetin muka, takut juga kalo dia muter dan balik lagi.
seingat saya, kalo ga salah, sang supir adalah bapak-bapak dengan kumis tebal a la pak raden.


si bapak itu mikir apa ya?

Klinting

"Klinting.."

Suara dentingan itu sayup terdengar saat Si Kijang berlari melewati pepohonan, berpacu dengan sang angin. Mendengar suara berdentingan itu ia terhenti, dan berbalik.

Pada dahan sebatang pohon, benda itu terikat dan tergantung, tinggi di atas. Terdiri dari beberapa batang tipis yang berpotongan rapih dan berwarna seperti bulan saat pucat. Tetapi dalam terang siang sinar matahari, warnanya akan memantulkan kilau. Menyilaukan terkadang. Bukan coklat seperti batang dahan pohon, warnanya. Tidak kasar seperti batang dahan pohon juga, bentuknya. Terlalu kecil dan bersih. Dan saat sang angin menyapu dan menyapanya, maka ia akan berbunyi. Berdenting.

"Klinting.."

Begitu terdengarnya. Dan Si Kijang tidak pernah bisa mengacuhkan bunyi itu begitu saja. Ia pasti akan berhenti berlari, dan menghampiri dahan pohon tersebut. Menengadah dan mengamati benda yang menghasilkan bunyi itu. Ia selalu menyukai bunyi-bunyi dentingan itu. Selalu suka. Terkadang saat menengadah, matanya harus memicing karena batang-batang kecil itu berkilau memantulkan cahaya matahari, atau cahaya matahari itu sendiri langsung menerobos menghujam tanah yang tidak terlindung bayangan dedaunan. Tetapi sekali matanya terbiasa memicing menatap benda itu, ia juga bisa melihat dan merasakan bayangan dedaunan yang jatuh pada sebagian kepala, tanduk, dan badannya, sambil menunggu sampai sang angin kembali membunyikan benda itu, menunggu sampai benda itu berdenting lagi. Sekali atau dua kali.

"Klinting.."





*bayangkan kamu akan memasuki sebuah hutan.
saat kamu sudah memasuki hutan itu, tiba-tiba terdengar langkah dari arah belakangmu.
lalu kamu menoleh ke belakang.
hewan apa yang kamu lihat?



Totto-chan: Sebuah Ulasan

Segera setelah adegan terakhir Totto-chan membuka pintu kereta yang masih berjalan sambil menggendong adik perempuannya yang masih bayi, lal...